Minat adalah suatu keinginan atau kecenderungan hati yang tinggi terhadap sesuatu. Minat baca berarti suatu keinginan atau kecenderungan hati yang tinggi terhadap bahan bacaan. Bahan bacaan atau koleksi perpustakaan yang diminati oleh seseorang atau sekelompok orang dalam masyarakat adalah yang mengandung manfaat, nilai, yang sesuai dengan apa yang dikehendaki oleh pembaca yang bersangkutan (Sutarno,2004:85)
Perpustakaan wajib mendukung dalam memasyarakatkan gerakan nasional gemar membaca melalui penyediaan karya tulis, karya cetak, dan karya rekam (UU RI. No. 43, 2007)
Minat baca dalam masyarakat kita mulai merangkak meskipun belum mencapai tahapan yang signifikan. Minat itu perlu ditumbuhkembangkan terus menerus untuk mencapai masyarakat yang cerdas secara religi, intelektual, sosial, dan ekonomi. Sebab membaca merupakan pintu gerbang informasi, ilmu pengetahuan dan pendukung kecerdasan bangsa. Dengan membaca sejumlah literature, siskusi, dan mengikuti pertemuan ilmiah, seseorang mampu mengasah otak, memperoleh wawasan, dan meningkatkan ilmu pengetahuan. (Lasa HS. 2009)
Perpustakaan memberikan jasa layanan pemanfaatan segala koleksi yang dimiliki kepada segenap anggota masyarakat yang membutuhkannya. Jenis-jenis koleksi yang dimaksud dapat dikelompokkan kedalam dua kategori utama yang meliputi bahan berupa buku dan bahan bukan buku (Yusup, 2009: 401)
Di negara berkembang, masayarakat masih bergulat dengan kesulitan ekonomi sehingga kebutuhan yang mendesak ialah pangan, pakaian, dan papan. Dengan demikian, kebutuhan cultural dirasakan sebagai kebutuhan yang kurang mendesak sehingga membaca masih dirasakan sebagai membuang waktu belaka (Suwarno, 2007: 31).
DAFTAR PUSTAKA
1. Sutarno NS. Manajemen Perpustakaan: Suatu Pendekatan Terpadu. Jakarta: Semitra Media Utama, 2004.
2. Indonesia. Undang-Undang Republik Indonesia No. 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan. Perpustakaan Nasional RI, 2007.
3. Lasa HS. Peran Perpustakaan dan Penulis Dalam Meningkatkan Minat Baca Masyarakat. Jakarta Perpustakaan Nasional RI. Visipustaka:Majalah Perpustakaan: Vol. 11 No.2, Agustus 2009:6
4. Yusuf, Pawit M. Ilmu Informasi, Komunikasi, dan Kepustakawanan. Jakarta: Bumi Aksara, 2009.
5. Suwarno, Wiji. Dasar-Dasar Ilmu Perpustakaan: Sebuah Pendekatan Terpadu. Yogyakarta: Ar-Ruzz, 2007.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Assalamu'alaikum. Wr.Wb.
Waktu akan dipertanggungjawabkan
Frofilku
Total Tayangan Halaman
Entri Populer
-
Perpustakaan adalah ruang atau tempat yang menyediakan berbagai koleksi yang disediakan untuk penggunanya. Perpustakaan pada umumnya merupak...
-
Beberapa tahun ini ada upaya untuk memperbarui proses belajar-mengajar dengan menyediakan papan tulis pintar yang terintegrasi dengan kemaju...
-
Tanaman kopi bukan tanaman asli Indonesia, melainkan jenis tanaman berasal dari benua Afrika. Tanaman kopi dibawa ke pulau Jawa pada tahun 1...
-
1. Sumber Informasi Primer Status suatu perpustakaan/pusat informasi secara dominan menentukan jenis-jenis informasi yang dikelolanya, terut...
-
Untuk mempelajari fenomena administrasi negara, terdapat berbagai pendekatan, antara lain: 1.Pendekatan yang sistematis dilakukan melalui hu...
-
Tips melestarikan buku, kertas, dan foto: (1) Jangan menggunakan tape atau lem untuk memperbaiki dokumen. Umumnya lem atau tape yang peka te...
-
PROFIL ILO 1. Sejarah ILO ILO didirikan tahun 1919, sebagai bagian dari Perjanjian Versailles yang mengakhiri Perang Dunia I, untuk men...
-
Perpustakaan merupakan salah satu lembaga yang menyediakan , mengelola dan melayankan informasi. Dengan perannya ini, perpustakaan perlu did...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar